SUMBERNEWS, BUNGO – Bupati Bungo H. Mashuri, SP, ME, secara resmi mengukuhkan 13 Kepala Desa atau Datuk Rio di Kecamatan Pelepat Ilir, Tanah Sepenggal, dan Jujuhan. Pengukuhan ini berlangsung di Ruang Pola Kantor Bupati Bungo, dihadiri oleh Sekda Bungo, staf ahli Bupati, asisten, kepala OPD, para kabag, dan camat, Senin, 26 Agustus 2024.
Dalam sambutannya, Bupati Mashuri menyampaikan harapan agar para Datuk Rio yang dikukuhkan ini semakin termotivasi untuk memajukan dusun masing-masing dengan semangat kerja keras dan karya nyata. Ia menekankan pentingnya menjaga amanah dan kepercayaan yang telah diberikan, mengingat Dusun adalah ujung tombak pembangunan wilayah.
Bupati juga menekankan pentingnya integritas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas, serta mengingatkan para Datuk Rio untuk mengelola keuangan desa secara transparan, partisipatif, efektif, dan efisien. Selain itu, mereka diharapkan mampu meningkatkan kualitas pelayanan masyarakat, mempercepat pembangunan, serta memperbaiki kinerja pemerintah dusun demi kesejahteraan masyarakat.
Dengan pengukuhan ini, Bupati berharap pembangunan di setiap dusun di Kabupaten Bungo semakin optimal dan berdampak positif bagi masyarakat. (*)