Pelaku Curanmor Mengaku Belajar Rakit Senpi dari Kanal YouTube

Barang Bukti senjata api ditunjukkan dihadapan awak media

SUMBERNEWS, MUARO JAMBI – Tiga pelaku pencurian sepeda motor (curanmor) yang dilengkapi senjata api rakitan berhasil diamankan Tim Unit Reskrim Polsek Sekernan, Polres Muaro Jambi. Ketiga tersangka terlihat tertunduk lesu saat digelandang ke kantor polisi, diduga menggunakan uang hasil kejahatan untuk membeli narkoba.

Penangkapan ketiga pelaku tersebut berawal dari laporan masyarakat mengenai kehilangan sepeda motor. Kepala Polsek Sekernan, AKP Taroni Zebua, menjelaskan bahwa penangkapan para tersangka terjadi setelah adanya informasi dari masyarakat setempat yang melaporkan tindak kejahatan pencurian kendaraan bermotor.

“Tersangka yang diamankan terdiri dari Zulkarnaen alias Zul, BW, dan AS,” katanya.

Tersangka Zul, yang menjadi sorotan utama, diketahui memiliki senjata api rakitan yang ia rakit sendiri dengan mengikuti tutorial di YouTube. Zul merakit senjata tersebut selama sebulan di kampung halamannya di Desa Pulau Raman. Zul mengaku bahwa senpi rakitan ini sering ia bawa dan perlihatkan kepada warga, yang membuat masyarakat setempat, terutama di Desa Suak Putat dan Desa Pulau Raman, merasa resah.

Selain mengamankan senjata api rakitan beserta tiga peluru aktif, polisi juga berhasil menyita empat unit sepeda motor yang diduga merupakan hasil curian. Saat ini, ketiga tersangka, termasuk Zul, harus mempertanggungjawabkan perbuatan mereka dan mendekam di sel tahanan Mapolres Muaro Jambi.

Zul mengaku bahwa uang yang ia peroleh dari hasil kejahatannya digunakan untuk membeli narkoba. Ia mengungkapkan hal ini dalam wawancara bersama polisi setelah ditangkap.

Dalam kasus ini, Zul terancam hukuman pidana penjara selama 12 tahun, sesuai dengan pasal-pasal yang dikenakan terhadapnya. AKP Taroni Zebua menegaskan bahwa polisi akan terus mendalami kasus ini dan menyelidiki apakah masih ada pelaku lain yang terlibat dalam jaringan pencurian sepeda motor dan peredaran narkoba tersebut.

Kepolisian Polres Muaro Jambi akan terus mengembangkan kasus ini dan berharap dapat memberikan efek jera kepada pelaku kejahatan serupa di wilayah tersebut.

BAGIKAN

LEAVE A REPLY